Saturday , 23 November 2024

Presiden Ukraina Sediakan Senjata, Minta Warganya Lawan Rusia

SPIRITKAWANUANEWS–Presiden Ukraina Volodymyr Zelensky meminta semua warga yang siap membela negara untuk maju ke garis depan melawan Rusia. Zelensky juga berjanji akan memberikan senjata kepada semua orang yang bersedia angkat senjata melawan Rusia.

Selain itu, Zelensky juga meminta warganya untuk turun ke jalan guna menentang invasi Rusia terhadap Ukraina.
“Kami sudah memulai mengeluarkan senjata untuk melindungi tanah kami. Kami akan terus mengeluarkannya. Kepada semua orang yang mau (mengambilnya) kepada semua orang yang siap melindungi kedaulatan kami,” sebut Zelensky.

Selain itu, Zelensky mendesak para elit global untuk memberikan bantuan pertahanan ke Ukraina dan membantu melindungi wilayah udaranya dari agresi Rusia. Dia menambahkan mereka juga mulai menyusun koalisi anti Presiden Rusia Vladimir Putin.

BACA JUGA  Latar Belakang Rusia VS Ukraina, Ternyata Ini Pemicunya

Sebelumnya, Putin mendeklarasikan telah mendeklarasikan perang dan setidaknya lima kota di Ukraina telah diserang dalam Operasi Militer Khusus di wilayah tersebut. Militer Rusia juga mengklaim telah memusnahkan seluruh pertahanan udara dalam hitungan jam.

Hal itu setelah pasukan Rusia melakukan serangan udara langsung ke Pangkalan Militer Ukraina.
Pemimpin Ukraina melaporkan, sedikitnya 40 orang telah tewas karena serangan Rusia di Timur, Utara dan Selatan Ukraina.(rgm)

Loading

Leave a Reply

Your email address will not be published.