Friday , 15 November 2024

Sudah Diaspal Jalan Pasar Karombasan Masih Macet, Ternyata Ini Penyebabnya

SPIRITKAWANUANEWS–Warga yang ada di areal Pasar Karombasan atau yang sering mengunjungi pasar tersebut patut bersyukur. Pasalnya, Pemerintah Kota Manado sudah merealisasikan janjinya melakukan perbaikan jalan di Pasar Karombasan.

Jalanan yang sebelumnya rusak parah, berkat kerja nyata Pemkot Manado lewat Dinas PUPR, saat ini sudah mulus teraspal. Memang meski belum tuntas sepenuhnya, alias masih sekira beberapa meter di tahap awal, namun warga yang sering beraktivitas di areal Pasar Karombasan sudah bisa merasahkan manfaatnya.

Namun ternyata, meski jalannya sudah di aspal, kemacetan yang sering terjadi di pasar tersebut belum dapat teratasi. Hal itu membuat warga masih mengeluhkannya.

Usut punya usut, penyebabnya adalah banyaknya kendaraan yang sembarangan parkir di badan jalan yang baru teraspal. Terpantau di lokasi, baik mobil dan motor sembarangan diparkir di badan jalan. Hal itu membuat kemacetan tidak bisa terhindarkan, apalagi di pagi hari yang ramai pembeli.

BACA JUGA  Letter Of Intent Jadi Tanda Kerjasama Pemkot Manado dengan Pemerintah Kota Miyako Prefektur Iwate Jepang.

Warga kemudian menyorot pihak PD Pasar yang bertanggungjawab perihal parkir. Warga berharap PD Pasar bisa mengatur sembrawutnya parkiran di Pasar Karombasan.

“Terimakasih Pemerintah Kota Manado pak Walikota Andrei Angouw dan Wawali dr Richard Sualang sudah memperbaiki jalan di pasar karombasan, kami sangat bersyukur. Tinggal dari pihak pengelola pasar yang harus segera atur mana lokasi parkir, soalnya sangat banyak kendaraan parkir sembarangan dan tidak teratur. Jadi kalau bisa pengelola pasar karombasan atur loksi parkir yang tepat supaya jalan pasar khususnya setiap pagi tidak akan macet lagi,” pintah Ewin Topa warga Karombasan.(rgm)

Loading

Leave a Reply

Your email address will not be published.