Sunday , 22 December 2024

BUKA LOMBA DALAM RANGKA HUT KE-60 P/KB GMIM, INI PESAN PNT. CAROLL SENDUK.

 

Spiritkawanuanews. Tomohon,- Walikota Tomohon Caroll Senduk,SH membuka Lomba dalam rangka HUT ke-60 Pria/ Kaum Bapa GMIM Wilayah Tomohon Satu, yang dipusatkan di GMIM Elim Kolongan. Sabtu (8/10/22).

Lomba diawali dengan Ibadah syukur yang dipimpin oleh Khadim Pnt. Reza Rumambi selaku Sekretaris Komisi Pelayanan P/KB Sinode GMIM. Pembacaan dan Perenungan diambil dari Kitab Yeremia 30: 20-24

Walikota Tomohon Caroll Senduk yang adalah juga Penatua P/KB Rayon Tomohon dalam sambutannya mengajak P/KB Wilayah Tomohon I untuk menjadi mitra Pemerintah dalam membangun Kota Tomohon “Mari P/KB yang ada di Wilayah Tomohon I untuk menjadi Mitra Pemerintah dalam membangun Kota Tomohon, untuk kemajuan dan kesejahteraan Masyarakat Tomohon” Ujar Senduk.

BACA JUGA  Pemkot Tomohon Terus Gadangkan Pencegahan Stunting

Senduk juga menambahkan P/KB Wil. Tomohon I untuk solid dan bersemangat dalam melayani serta menjadi Teladan dalam ucapan dan tindakan. “Saya menghimbau agar PKB tetap menjadi Pondasi yang Kokoh, menjadi Teladan yang baik untuk Keluarga, Jemaat dan Masyarakat.” Kata Pnt. Caroll

Adapun dalam Wilayah Tomohon I terdapat 12 Jemaat yakni: GMIM Elim Kolongan, GMIM Elohim Kolongan Satu, GMIM Baitani Matani, GMIM Eben Haezer Kaaten, GMIM Bukit Zaitun Kumelembuai, GMIM Maranatha Paslaten, GMIM Nazaret Matani, GMIM Bukit Sion Rurukan, GMIM Bukit Moria Rurukan Satu, GMIM Elim Suluan, GMIM Wilken Paslaten dan GMIM Anugerah Paslaten.

“Selamat berlomba bagi seluruh peserta paduan suara P/KB Wilayah Tomohon Satu dan Selamat bersyukur di Usia 60 Tahun PKB Sinode GMIM.” Tutup Senduk sambil membuka Lomba yang dipusatkan di Gedung Wale Syalom Kolongan.

BACA JUGA  Sekkot Roring Wakili Walikota CS Hadiri Rapat Paripurna DPRD Tomohon

Turut hadir dalam kegiatan Ketua BPWM Tomohon I, Pdt. Julien Sagay- Karwur,S.Th, Ketua BPMJ GMIM Elim Kolongan Pdt. Steven Manengkey, M.Th, Ketua Komisi Pelayanan P/KB Wil. Tomohon 1. Pnt. Ir. Stanley H. Ering,M.Eng, seluruh komisi pelayanan P/KB Wil. Tomohon I. Ketua Komisi IV DPRD provinsi Sulawesi Utara, Pnt. Dra. Vonny Rau- Paat. Camat Tomohon Tengah, Lurah Kolongan dan Kolongan Satu, undangan dan hadirin. *(faldi)

Loading

Leave a Reply

Your email address will not be published.