SPIRITKAWANUANEWS–Wali Kota Manado Andrei Angouw bersama Ketua TP-PKK Kota Manado Ny. Irene Angouw-Pinontoan, mengikuti Perayaan Paskah Tahun 2023 Wilayah Manado Winangun, bertempat di GMIM Yesus Memberkati Citraland, Rabu (19/4).
Wali Kota mengatakan bahwa kita harus bersyukur dan bergembira karena kebangkitan Yesus Kristus. Wali kota mengajak kita semua untuk memaknai perubahan hidup, kerja dan semangat Paskah tentang Yesus Kristus yang telah bangkit.
Wali Kota juga mengajak kita semua untuk mensyukuri dan mencintai negara dan daerah kita yang selalu menjunjung tinggi semangat toleransi. “Kita perlu komunikasi yang terbuka dalam menjaga toleransi di Kota Manado,” kata Wali Kota.
Acara dilanjutkan dengan pelepasan sepasang burung merpati oleh Wali Kota dan Ketua TP-PKK Kota Manado.(***)