Sunday , 8 September 2024

Antisipasi Harga Cabe Terus Melonjak, PD Pasar Manado Gelar Oprasi Pasar Murah

SPIRITKAWANUANEWS — Melonjaknya harga bahan pokok membuat masyarakat Kota Manado kewalahan. Apalagi ditambah dengan kenaikan harga Cabe atau Rica yang bisa mencapai hampir Rp300 ribu per kilo.

Melihat fenomena ini, Pemerintah Kota Manado melalui PD Pasar Kota Manado menggelar pasar murah. Pasar murah ini mengkhususkan masyarakat yang ingin membeli cabe atau Rica per kilonya hanya dengan harga Rp100 ribu.

“Beberapa hari kemarin, terjadi kenaikan harga sembako khususnya barito yang terfokus pada Rica. Kemarin kami pantau di pasar Bersehati sampai 200 ribu per kilo bahkan ada yang hampir 300 perkilo di daerah lain. Sampai hari ini Pemkot Manado lewat PD Pasar Manado melakukan operasi pasar dengan menjual harga rica 100 per kilo,” sebut Dirut PD Pasar kota Manado melalui Billi Regar Kepala Bidang pengembangan usaha dan bisnis PD Pasar Manado.

BACA JUGA  Sidang Agenda Pemeriksaan Saksi/Pelapor, Empat Saksi Tidak Tahu Apa Objek Pidananya, Korengkeng : Kami Punya Bukti untuk Counter Tuduhan Pemalsuan Dokumen

Menurutnya, kegiatan tersebut untuk menekan inflasi dalam menyambut hari-hari besar.

“Tujuannya untuk menekan inflasi dalam menyami hari raya dalam kenaikan bahan pokok. Dan kami membantu masyarakat dengan menjual rica 100 per kilo. Kami akan lakukan ini sampai beberapa hari kedepan dalam menyambut tahun baru,” tambahnya.

“Untuk stok rica masih terus di komunikasi dengan pemasok yang dari luar. Mudah-mudahan sesuai harapan pak wali kota dan pak wakil wali kota stok ini kita bisa suplay dengan kebutuhan masyarakat,” pungkasnya.(rgm)

Loading

Leave a Reply

Your email address will not be published.