Monday , 16 September 2024

Pendidikan Tomohon Makin Maju Pemerintah Siapkan 4,3 Miliar Untuk Beasiswa Peringati Hardiknas

SPIRITKAWANUANEWS–Dalam rangka peringatan Hari Pendidikan Nasional Tahun 2024, Kemendikbudristek telah menetapkan tema besar peringatan Hari Pendidikan Nasional Tahun 2024. Tema tersebut yaitu “Bergerak Bersama, Lanjutkan Merdeka Belajar”.

Hal ini termuat dalam Surat Edaran (SE) Mendikbudristek tentang Pedoman Peringatan Hardiknas 2024. Bertepatan dengan peringatan itu, Kemendikbudristek juga mencanangkan bulan Mei 2024 sebagai Bulan Merdeka Belajar.

“ Tahun 2024 ini kami fokus pada Bimtek Guru Penggerak, Kegiatan Minat dan Bakat SD Dan SMP Kegiatan PAUD Holistik, Pemberiannya Beasiswa Bagi Guru PNS dan Non PNS, Pemberian Beasiswa bagi Siswa yang berprestasi dan Kurang mampu, ” ujar Walikota Tomohon Caroll Senduk SH Melalui Kepala Dinas Pendidikan dan kebudayaan Tomohon, DR. Juliana Dolvin Karwur, M. Kes

BACA JUGA  Ranperda APBD KOTA TOMOHON TAHUN 2023 SAH DIKETOK DEWAN!

Ia menambahkan bahwa Pemerintah Kota Tomohon lewat kepemimpinan Walikota Caroll Senduk telah menyiapkan alokasi dana bea siswa yang bertajuk ‘Beasiswa Tomohon Hebat’ yang sudah tertata dalam APBD TA 2024 sebesar Rp4,3 Miliar.

Jika dibandingkan dengan tahun anggaran 2023 ada kenaikan Rp1,6 Miliar dari total dana yang disalurkan sebesar Rp2,7 Miliar.

Data dari Dinas Pendidikan Kota Tomohon beasiswa prestasi tiap siswa mendapatkan Rp650 ribu untuk 1309 siswa SD dan Rp750 ribu untuk 537 siswa SMP dengan total dana Rp850,8 Juta.

Sedangkan untuk beasiswa non akademik ada 50 siswa SD dengan alokasi dana Rp65 juta dan 54 siswa SMP dengan total alokasi dana Rp72,5 juta.

BACA JUGA  AKSI NYATA SENDUK LAKSANAKAN INSTRUKSI PRESIDEN.

Untuk Beasiswa Lokon ada 3 siswa dengan jumlah beasiswa Rp72 juta (lanjutan) dengan total alokasi dana Rp216 juta dan 1 siswa baru dengan jumlah beasiswa Rp99 juta.

Sementara ada juga yang Namanya program beasiswa peserta didik kurang mampu. Dari program ini ada 500 siswa SD yang akan menerima bantuan Rp1 Juta dengan total anggaran Rp500 juta.

Begitu juga dengan siswa SMP sebanyak 500 siswa akan menerima bantuan Rp1 juta dengan total anggaran Rp500 juta.

“ Selain bantuan untuk siswa, ada juga bantuan penyelesaian study S1 dengan total anggaran Rp1 Miliar dan beasiswa S1 IAKN untuk 20 orang dengan total dana Rp633 juta, ” tandas Karwur.

BACA JUGA  Program Menyentuh Langsung Masyarakat Jadi Prioritas Pemkot Tomohon

Diketahui Jumlah keseluruhan Sekolah yang ada yakni 159 dari jumlah satuan PAUD 69, SD 64, SMP 22, Kesetaraan 4. (**)

Loading

Leave a Reply

Your email address will not be published.