Sang Juara Liga Italia Serie A, AC Milan melakoni pertandingan pramusim melawan Wolfsberger AC, dan salah satu pemainnya yaitu, Yacine Adli mencuri perhatian dan diganjar dengan rating tertinggi pada laga tersebut.
Seperti diketahui, raksasa Liga Italia itu menang 0-5 dalam laga Wolfsberger AC vs Milan yang berlangsung pada Rabu pagi waktu setempat atau Kamis pagi WIB.
Gol AC Milan disumbangkan oleh Rafael Leao, Ante Rebic, Junior Messias, Yacine Adli, dan Matteo Gabbia.
Wonderkid Yacine Adli menjadi salah satu pemain AC Milan yang tampil impresif, bisa dibilang dia adalah man of the match.
Kemenangan AC Milan atas Wolfsberger AC seperti ajang balas dendam setelah Rossoneri dipermalukan oleh klub Hungaria ZTE dalam laga persahabatan pekan lalu.
Yacine Adli, wonderkid Prancis yang sebelumnya disekolahkan Rossoneri ke Bordeaux kini menjadi pemain utama di laga ini.
Siapa Yacine Adli yang Tampil Impresif bersama Milan ?
Salah satu pemain yang tampil impresif di laga Wolfsberger AC melawan Milan adalah Yacine Adli. Adli tak hanya mencetak satu gol, namun juga memberikan assist atas salah satu gol Milan yang dicetak Ante Rebic.
Pelatih Stefano Pioli memainkan Adli sejak menit pertama. Pemuda Prancis itu dipasang sebagai “Pemain Nomor 10” alias T-requartista di belakang Rebic yang menjadi ujung tombaknya. Penampilan apik Yacine Adli dalam laga AC vs Milan Wolfsberger mendapat pujian dari berbagai pihak.
Situs Football Italia menyebut Adli yang bermain selama 61 menit mampu memberikan dimensi baru di lini serang Rossoneri. Dia tidak ragu untuk mengambil bola kembali, dan pandai membuat satu-dua operan dengan pemain lain.
Sementara itu, laman Semper Milan memberikan Yacine Adli man of the match alias pemain terbaik untuk laga Wolfsberger vs AC Milan. Semper Milan memberikan skor 7,5 (tertinggi) kepada mantan pemain Bordeaux tersebut.
“Dia bisa menjadi pemain yang sangat penting bagi Milan jika terus bermain seperti ini. Hal yang paling membantu adalah kreativitas dan kemauannya untuk berlari dengan cerdas ke kotak penalti, bahkan saat dia tidak memegang bola,” tulis Semper Milan tentang Yacine Adli.
Rasa Bangga Junior Messias Setelah Pertandingan Wolfsberger AC vs Milan
Usai pertandingan, winger AC Milan, Junior Messias, mengungkapkan rasa terima kasihnya.
Namun, pesepakbola berusia 31 tahun itu melihat dua kekurangan di Milan yang perlu diperbaiki.
“Hasil pertandingan dan performa hari ini penting mengingat apa yang kami dapatkan sebelum ini,” kata Junior Messias seperti dilansir dari situs resmi AC Milan.
“Sangat penting untuk menang dengan cara yang meyakinkan seperti hari ini.”